Sabtu, 09 Oktober 2010

Harga Tiket Selangit, Suporter Ogah Nonton

Harga Tiket Selangit, Suporter Ogah Nonton

Jum'at, 8 Oktober 2010 - 22:34 wib
text TEXT SIZE :  
Share
K. Yudha Wirakusuma - Okezone
Foto: Ilustrasi suporter Indonesia (dok Sindo)
JAKARTA - Pertandingan persahabatan sepakbola antara Indonesia kontra Uruguay jumat malam, memang terbilang luar biasa. Selain karena sang lawan yang berlebel semifinalis Piala Dunia tampil ngotot, Tim Garuda juga tak kalah ngotot. Namun ada yang berbeda dalam pertandingan yang di adakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, pemain ketiga belas alias suporter yang tak lelah manabuh genderang dan bernyanyi tak bergema di sepanjang pertandingan. Kelompok suporter The Jakmania yang memiliki domisili di Ibukota mengaku memang tak mengkoordinir puluhan ribu anggotanya untuk hadir menemani timnas berlaga. "Ini pertandingan persahabatan yang di izinkan secara resmi oleh FIFA, datangnya Uruguay memang hal yang istimewa, tapi di satu sisi juga tak melihat kepentingan masyarakat Indonesia," ujar sekretaris umum the Jakmania Richard Ahmad Supriyanto, saat berbincang dengan okezone melalui telpon, jumat (8/10/2010). Lebih lanjut Richard menambahkan bahwa bukan hanya The Jakmania yang keberatan dengan tingginya harga tiket, beberapa kelompok suporter juga mengeluhkan hal tersebut dan berujung pada kegagalan mendukung kesebelasan Indonesia. "Ya tapi menemui jalan buntu dalam komunikasi, katakan Rp.50 000 itu kita sanggupi.Temen-temen di daerah, seperti pasopati, La Mania, Aremania, kemudian yang makasar, juga terpaksa mengurungkan niatnya keJakarta," paparnya. Richard menyesalkan pihak panitia yang membiarkan bangku penonton terlihat kosong di dalam stadion Gelora Bung Karno. "Seharusnya pertandingan ini buat masyarakat pencinta bola,seharusnya hal tersebut bisa dikoordinasikan" tutupnya. (wei)  http://www.ringkasanberita.net/index.php/news/okezone-bola/769599/harga-tiket-selangit-suporter-ogah-nonton

Tidak ada komentar:

Posting Komentar